(foto : RRI/Aditya)

KBRN, Palembang,- Dilansir dari RRI.co.id, Arus balik kendaraan mudik Idul Fitri 1445 Hijriah masih terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalisum) tepatnya di Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan.

Pergerakan arus balik diperkirakan akibat libur panjang Lebaran yang masih berlaku hingga hari ini Minggu (21 April 2024).

“Masih banyak, bahkan lebih tinggi dari kemarin ya. Kita perkirakan karen mereka yang mudik baru menghabiskan libur lebarannya kemarin. Besok mereka sudah masu kerja atau aktifitas jadi mulai balik,” ungkap Ketua Regu Terminal Timbang Talang Kelapa, Sapta.

Untuk pos arus mudik Lebaran di Terminal Timbang Talang Kelapa sendiri sudah tidak beroperasi sejak satu minggu lalu, tetapi personel Terminal Timbang tetap mengupayakan pengemudi yang akan beristirahat sejenak di Termal Timbang.

Sapta juga mengatakan jika pengemudi yang singgah hanya menyempatkan waktu untuk salat dan tidak beristirahat seperti saat arus mudik kemarin.

Sementara itu untuk peningkatan kendaraan pemudik diperkirakan mencapai 40 persen dibandingkan hari biasa dan sudah bercampur dengan kendaraan tonasi berat yang mulai beroperasi pasca pembatasan Idul Fitri kemarin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *